Senin, 26 Desember 2016

Manfaat Olahraga Air untuk Mengatasi Radang Sendi

Manfaat Olahraga Air untuk Mengatasi Radang Sendi,- Jangan jadikan radang sendi sebagai penghalang Anda melakukan berbagai aktivitas, terutama olahraga. Anda yang sering merasakan radang sendi, mungkin hanya ingin berbaring dan beristirahat seharian, sayangnya hal itu justru akan memperburuk kondisi nyeri anda. Hasil riset membuktikan, penderita gangguan sendi yang melakukan aktivitas fisik lebih banyak, mereka akan lebih berhasil mengurangi nyeri tersebut.

Salah satu olahraga yang dianjurkan bagi penderita radang sendi adalah olahraga air. Selain baik dilakukan oleh penderita radang sendi, olahraga air juga sering digunakan untuk membantu mereka yang sedang dalam rehabilitasi usai penggantian sendi.


Manfaat Olahraga Air untuk Mengatasi Radang Sendi

Macam-Macam Olahraga Air yang Baik untuk Penderita Radang Sendi


Selain menjaga kesehatan tubuh, olahraga juga sangat penting dilakukan ketika Anda menderita radang sendi. Tetap bergerak aktif terbukti memberi manfaat bagi penderita radang sendi, termasuk mengurangi rasa sakit dan meningkatkan fleksibilitas. Berikut macam-macam olahraga air yang baki untuk penderita radang sendi seperti :
  1. Berenang
  2. Aerobik Air
  3. Berjalan Dalam Air
  4. Olahraga Air Dalam

Manfaat Olahraga Air untuk Mengatasi Radang Sendi


Ada banyak alasan mengapa olahraga air menjadi pilihan yang tepat untuk penderita radang sendi seperti :
  • Meningkatkan fleksibilitas dan rentang gerakan tanpa memberi tekanan pada sendi dan tulang belakang
  • Meningkatkan fungsi sendi yang sedang terasa sakit tanpa memperparah gejalanya.
  • Meningkatkan kesehatan
  • Mengurangi nyeri
  • Air adalah zat yang dapat membuat tubuh terapung. Ketika melakukan olahraga air, air menunjang tubuh sehingga sendi tidak perlu bekerja keras. Mengapa? Karena di dalam air tubuh hampir tidak memiliki gravitas, sehingga tubuh kehilangan 90% beratnya. Ini membuat tubuh bebas bergerak tanpa mengeluarkan banyak tenanga.
  • Air juga menciptakan resistensi alami ketika Anda menggerakan tubuh, ini akan membuat otot seperti berlari dengan beban tanpa bantuan alat.
  • Jika berolahraga di kolam renang dengan air hangat, ada manfaat tambahan yang bisa dirasakan yaitu membantu meredakan sakit pada sendi.
Perlu diingat, untuk tidak berolahraga jika radang sendi yang Anda alami cukup parah atau disertai dengan pembengkakan. Pastikan untuk menunggu sampai rasa sakit berhenti dan bengkak mereda. Jika sedang melakukan olahraga air tiba-tiba Anda merasa sakit, pusing atau kehabisan nafas, segera berhenti dan hubungi dokter.

Sebelum melakukan olahraga air, tanyakan kepada dokter apakah olahraga tersebut aman untuk Anda. Selain itu, tanyakan juga gerakan olah raga air apa yang harus dihindari. Ketika berolahraga mulailah dengan melakukan peregangan, guna untuk menghangatkan tubuh.

Semoga artikel ini bermanfaat, salam sehat


Manfaat Olahraga Air untuk Mengatasi Radang Sendi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

obat asma bronkial